Prodi Ilmu Hubungan Internasional Berhasil Meraih Hibah PKKM Senilai 1,336 Milliar untuk Mencetak Lulusan yang Ahli di Bidang Paradiplomasi
Program Kompetisi Kampus Merdeka selalu menjadi ajang yang menarik bagi berbagai Perguruan Tinggi di Indonesia, baik Perguruan tinggi negeri maupun swasta. Agenda ini membuka peluang bagi program studi dan Perguruan tinggi untuk melakukan loncatan kualitas melalui berbagai program dalam skema kampus merdeka.
Kesempatan ini pun juga diambil oleh Program Studi Ilmu Hubungan Internasional, Universitas Slamet Riyadi. Pada Prodi Ilmu Hubungan Internasional telah berproses untuk menyusun proposal sebaik mungkin hingga akhirnya mendapatkan kabar baik bahwa proposal yang dirancang lolos dalam proses verifikasi kelayakan.
Dalam rangka verifikasi kelayakan tersebut, Tim PKKM Prodi HI Unisri harus mempresentasikan kegiatan yang dirancang di Jakarta. Agenda Verifikasi Kelayakan dilaksanakan di Hotel Merlyn Jakarta Pusat pada tanggal 23-24 Februari 2024. Prodi HI Unisri mempresentasikan proposal yang disusun dengan judul “Transformasi Prodi Ilmu Hubungan Internasional di Bidang Paradiplomasi Mendukung Potensi Daerah Era Global”.
Ada tiga aktivitas utama yang dirancang dalam proposal tersebut, yang utamanya untuk mencapai peningkatan kualitas lulusan, kualitas dosen serta kualitas kurikulum dan pembelajaran. Dengan penuh semangat dan keyakinan, tim PKKM Prodi HI berhasil mempresentasikan agenda dengan baik, sehingga akhirnya Proposal diterima dan dinyatakan layak untuk didanai.
Tim PKKM Prodi HI pun berhasil mendapatkan kabar baik, dengan diperolehnya dana anggaran hibah senilai Rp1.336.578.604, untuk merealisasikan proposal yang diajukan tersebut. Realisasi kegiatan selanjutnya akan dilaksanakan sepanjang tahun 2024.
Recent Posts
- Mahasiswa HI UNISRI Belajar Pengembangan Potensi Daerah Langsung dari Direktur Kota Kita Foundation
- HI UNISRI Belajar Teknik Lobi dan Negosiasi Bersama Center for Territorial Disputes and Border Conflicts
- PT Indonesia Indicator Berbagi Ilmu untuk Mahasiswa HI UNISRI dalam Rangka Praktisi Mengajar
- Kuliah Dosen Tamu di Prodi HI UNISRI, Menghadirkan Pakar Paradiplomasi dari UMY
- Mahasiswa HI UNISRI Mendalami Praktik Bisnis dan Perdagangan Internasional lewat Praktisi Mengajar
Jl. Sumpah Pemuda 18, Kadipiro, Surakarta
fisip@unisri.ac.id
0271-853839
08 AM – 14 PM
© Hubungan Internasional UNISRI